Kuningan, MI.id – SDN 17 Kuningan pindah dari Jalan Siliwangi Kuningan ke bekas gedung SMA Kosgoro di belakang SMAN 2 Kuningan, Jalan Aruji Kartawinata Kuningan, Senin (16/1/2023). Kepindahan itupun diwarnai dengan isak tangis haru para guru dan ratusan muridnya.
Bupati Kuningan, H. Acep Purnama saat pelepasan dan kepindahan murid SDN 17 ke bekas gedung SMA Kosgoro, mengatakan, rencananya bekas gedung SDN 17 Kuningan akan diratakan menjadi ruang publik.
Hal itu, kata Bupati Acep Purnama berkaitan dengan rencana penataan pertokoan di Jalan Siliwangi Kunigan agar tertata lebih baik.
Baca juga :
- Kelurahan Cigugur Miniatur Indonesia
- Abah Madsudiadi Raih Anugrah Kebudayaan
- Hasil Drawing Perempatfinal Liga Europa: MU Vs Sevilla
H. Acep mengatakan, kepindahan itu diharapkan menjadi berkah karena kondisi bangunan lebih baik, walaupun statusnya menyewa dengan perjanjian khusus dengan Yayasan Kosgoro. “Saya yakni satu saat nanti tempat ini akan dihibahkan ke pemerintah Kabupaten Kuningan,” ucap dia.

Kadisdikbud Kuningan H. Uca Sumantri bersam jajaran pejabat Disdikbud Kuningan menyambut kedatangan para siswa dan guru SDN 17 Kuningan di lokasi baru, bekas Kampus SMA Kosgoro Kuningan, Senin (16/1/2023)
Ia berharap tempat baru dapat membawa semangat baru dan harapan bagi guru dan murid SDN 17. “Kepindahan ini tentunya berkat dukungan pemerintah pusat, pemerintah daerah dan masyarakat yaitu orang tua wali. Sambil berjalan gedung SDN 17 akan diratakan dengan tanah. Rencananya kedepan akan dijadikan tempat berjualan pedagang kaki lima (PKL) dan akab dibangun tempat parker dan kuliner kaki lima,” terang dia.
Ratusan murid dan guru SDN 17 berjalan dari kampus lama menuju kampus baru bersama Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kuningan Drs. Uca Sumantri, dan Kabid SD Rizal Arif Gunawan, SE, M.Si. (H. Wawan Jr)